Langsung ke konten utama

BERIKUT PENJELASAN MENGENAI TOOLS PERANGKAT BERGERAK

 TOOLS PENGEMBANGAN PERANGKAT BERGERAK



Teknologi telah memberikan kemudahan bagi kita dalam kehidupan ini, hampir setiap aspek kehidupan sudah memanfaatkan kecanggihan teknologi. Beberapa fasilitas teknologi dimanfaatkan untuk mempermudah komunikasi atau untuk mendapatkan informasi. Seperti contoh dengan adanya internetkita bisa dengan mudah mendapatkan informasi yang tadinya susah untuk diakses. Akses terhadap sumber informasi bukan menjadi masalah seperti dulu lagi. Adanya internet memungkinkan seseorang untuk bisa mengakses informasi darimana saja ia berada. Perkembangan teknologi secara tidak langsung memepengaruhi pola hidup masyarakat dalam menyelesaikan masalah dimana kecepatan mendapatkan informasi menjadi prioritas yang tidak bisa dianggap kecil. Dengan perkembangan teknologi yang kian maju, masyarakat dapat membuat berbagai macam peralatan sebagai alat bantu dalam menjalankan berbagai aktivitas dan untuk mendukung produktifitas.

 Menyikapi masalah seperti itu, diperlukan sebuah perangkat yang bisa mengakses informasi secara cepat dan mudah, serta bisa digunakan dimanapun dan kapanpun. Perkembangan teknologi akhirnya menghadirkan sebuah perangkat yang memenuhi kebutuhan tersebut, yaitu perangkat bergerak atau mobile devices yang dikenal dengan handphonedimana hampir setiap orang memilikinya. Keberadaan handphone tidak bisa dipandang sebelah mata. Pada zaman ini, handphone telah menjadi semacam kebutuhan pokok dari masyarakat. Perkembangan teknologi telah mengubah fungsi handphone yang semula hanya menjadi alat komunikasi sekarang telah menjadi alat komputasi bergerak yang memiliki sistem operasi layaknya sebuah komputer. Android yang merupakan sebuah sistem operasi berbasis Linux yang dikembangkan oleh Google Inc. pada dasarnya didesain untuk piranti bergerak(mobile devices) dengan teknologi layar sentuh seperti handphonedan

komputer tablet yang menjadikannya memiliki kelebihan dari fitur – fitur dan aplikasi yang digunakan. Biasanya handphone menggunakan sistem operasi android dijuluki smartphone. Sistem operasi android yang bersifat open source secara tidak langsung memberikan kesempatan bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk berbagai macam kebutuhan yang nantinya digunakan padasmartphone ataupun komputer tablet.

 Dewasa ini, media layanan internetmulai dimanfaatkan dalam berbagai aspek, tak terlepas di bidang pendidikan. Seperti halnya untuk media pembelajaran online (e-learning) pada lembaga pendidikan (sekolah, training dan universitas). E-learning merupakan suatu jenis sistem pembelajaran yang memungkinkan tersampaikannya bahan ajar ke siswa dengan menggunakan media internet.E-learning adalah proses learning (pembelajaran) menggunakan/memanfaatkan Information and Communication Technology (ICT) sebagai tools yang dapat tersedia kapanpun dan dimanapun dibutuhkan, sehingga dapat mengatasi kendala ruang dan waktu. E-learning memberikan harapan baru sebagai alternatif solusi atas sebagian besar permasalahan pendidikan di Indonesia, dengan fungsi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, baik sebagai suplemen (tambahan), komplemen (pelengkap), ataupun subtitusi (pengganti) atas kegiatan pembelajaran di dalam kelas yang selama ini digunakan. Sebuah elearning diantaranya berisi informasi seperti tugas, tugas, kuis dan sebagainya. 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

METODE PENGEMBANGAN PERANGKAT BERGERAK

METODE PENGEMBANGAN PERANGKAT BERGERAK Pengertian Mengenai Perangkat Bergerak Apa yang dimaksud pemrograman aplikasi perangkat bergerak? Aplikasi bergerak (yang bersifat native) adalah program atau kumpulan program yang bekerja pada perangkat bergerak untuk mrlakukan tugas tertentu juga Perangkat bergerak memungkinkan orang mengakses informasi atau melakukan inforomasi atau melakuakan transaksi tanpa terikat oleh tempat atau waktu. Pengertian Mengenai Aplikasi Perangkat Bergerak aplikasi bergerak  adalah perangkat lunak yang berjalan pada perangkat bergerak seperti smartphone atau tablet PC.aplikasi mobile juga dikenal sebagai aplikasi yang dapat diunduh dan memiliki fungsi tertentu sehingga menambah fungsionalitas dari pengertian dari mobile itu sendiri.Kemudian a pa fungsi dari aplikasi mobile?         Secara umum, aplikasi mobile memungkinkan penggunanya terhubung kke layanan internet yang biasanya hanya di akses...

MATERI MENGENAI WINDOWS DAN TENTANG WINDOWS

  Apa itu Windows? Windows adalah sistem operasi yang dibuat oleh Microsoft. Anda dapat menggunakan komputer dengan melalui sistem operasi. Windows mayoritas sudah di-bundling pada komputer (PC) baru sehingga Windows menjadi sistem operasi yang paling populer di dunia. Windows memungkinkan Anda untuk menyelesaikan semua tugas sehari-hari di komputer Anda. Sebagai contoh, Anda dapat menggunakan Windows untuk browsing, mengecek e-mail, meng-edit foto digital, mendengarkan musik, bermain game, dan lain-lain. Windows juga banyak digunakan di perkantoran karena menyediakan akses perangkat lunak produktivitas seperti kalender, pengolah kata, dan spreadsheet. Microsoft merilis versi pertama Windows di pertengahan tahun 1980. Banyak versi Windows lainnya yang telah dirilis sejak saat itu, termasuk beberapa versi Windows yang terbaru yaitu Windows 10 (2015), Windows 8 (2012), Windows 7 (2009), Windows Vista (2007), dan Windows XP (2001). Tentang panduan ini Panduan ini dirancang untuk Anda ...

CONTOH CODINGAN DAN HASIL CODINGAN PADA PEMBUATAN GOGLE FORM

CONTOH PROSES PEMBUATAN GOGLE FORM   A.MENENTUKAN SUBJUDUL ATAU TEMA PADA WEB CONTOH CODINGAN HASIL DARI CODINGAN B.MENAMBAHKAN FOTO/DOKUMENTASI YANG BERHUBUNGAN     DENGAN TEMA YANG DIPILIH CONTOH CODINGAN HASIL DARI CODINGAN C.MENENTUKAN ISI DARI GOGLE FORM CONTOH CODINGAN HASIL DARI CODINGAN D.MEMBUAT FORMULIR GOGLE FORM CONTOH CODINGAN HASIL DARI CODINGAN  E.MENGGABUNGKAN SEMUA FILE        Menggabungkan Semua jenis file yang telah di buat menggunakan file index CONTOH CODINGAN HASIL DARI CODINGAN